--> Back To Top

Media penyaji berita seputar Malang untuk menjalin persaudaraan antara penduduk kota Malang, disajikan secara sederhana

Monday, 16 November 2015

Arema vs PBR, konsistensi agar tetap edan

Arema vs PBR, konsistensi agar tetap edan
wearemania
Teropongmalang - Beberapa jam lagi Arema bakal menghadapi Persipasi Bandung Raya (PBR) di stadion kanjuruhan kabupaten Malang. Ini adalah laga yang harus dimaksimalkan oleh tim Arema untuk selalu konsisten dan tetap edan.

Laga kedua Arema di grub A Piala jendral sudirman melawan PBR adalah ujian dimana Arema harus tetap menjaga keedanannya di setiap laga seperti saat menghajar Persegres Gresik United 4 - 1 di laga pembuka hari Selasa (10/11) lalu. Ini juga harus dibuktikan saat menjamu PBR nanti.

"Saya rasa di laga pertama penampilan kami masih jauh dari kata sempurna, meski kemenangan 4 - 1 harus kami syukuri, di laga selanjutnya melawan PBR kami harus tampil lebih baik lagi," ungkap pelatih Arema, Joko Susilo.

PBR balik menantang. PBR siap mencuri poin kemenangan dan tentunya mempermalukan Arema cronus di kandangnya.

"Meski persiapan kurang maksimal, kami datang kesini bukan untuk kalah. Arema tim bagus, tapi bukan berarti tidak bisa dikalahkan, kami yakin bisa melakukannya," kata pelatih PBR, Pieter Huistra.

Sekedar pengingat bahwa laga seru AREMA VS PBR ini bakal tersaji di stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang mulai pukul 19.30 WIB dan bakal disiarkan Live di NET.

Nobar.. Nobar...

SALAM SATU JIWA